Pasalnya, Tiara tak bakal berani mengatakan hal tentang mendiang Vanessa Angel jika bukan diberi tahu oleh Doddy Sudrajat.
"Meminta mudah-mudahan kepolisian tuh adil juga gitu yak, dipanggil juga Pak Doddy-nya. Saya berharap gitu," tuturnya.
"Karena kan kita tahu semua dari Pak Doddy," tandas Tiara.
"Malahan sebelum saya mengeluarkan itu kan mereka dulu, kenapa saya yang ini (dilaporkan), kan yang bikin saya heran," lanjutnya.
Selain itu, sampai saat ini Tiara juga masih menunggu respon dari Haji Faisal untuk berdamai.
"Kita menunggu kabar yang terbaik saja dari Pak Haji. Mudah mudahan kita bisa berdamai," kata Tiara lagi.
Manajer Tiara Marleen, Irma Rachim, menyebut sudah lama menyarankan Tiara untuk berdamai dengan Haji Faisal.
Bahkan, saran untuk berdamai itu sudah disampaikan sejak Tiara Marleen belum ditetapkan sebagai tersangka.
"Kita yang diinginkan pasti yang positif karena dari 3 bulan lalu aku udah menyarankan untuk damai tapi belum ada titik temu," ujarnya.
Sayangnya lagi, saran Irma tak diindahkan lantaran pengacara Tiara saat itu, Firdaus Oiwobo, menolak untuk berdamai.
"Kemarin yang mendampingi (pengacara) kak Tiara juga tidak mau damai."
"Jadi aku sebagai manajemen jadi bingung karena aku bukan pendamping kan," tutur Irma.
Ironisnya, Firdaus Oiwobo justru malah mengundurkan diri sebagai pengacara usai Tiara Marleen resmi tersangka.
"Yang mendampingi kemarin itu gak mau damai sampai mengundurkan diri, udah begini akhirnya udah terlanjur," tandas Irma.
"Coba kalau dari 3 bulan lalu dianya mendamaikan, mungkin gak akan terjadi seperti ini," tukasnya.
(*)
Source | : | Liputan |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Mia Della Vita |