Sontak Nathalie mendapat informasi tersebut dari warganet yang menandai akun Instagram-nya.
Kendati begitu, istri Sule itu enggan melihat video tangisan putri sambungnya di kanal YouTube milik istri Irwan Mussry.
"Aku kenapa nggak mau nonton karena nggak mau ini, nggak mau sakit (hati). Takutnya ada kata-kata yang bikin aku sakit," ujar Nathalie kepada Uya Kuya.
Di kanal YouTube Uya Kuya, wanita 30 tahun itu juga mengaku hubungannya dengan anak kedua Sule selama ini sudah baik-baik saja.
"Kenapa gini sih? Padahal kita tuh biasa-biasa aja gitu loh, kita tetep masih sapa-sapaan.
(Putri Delina panggil) 'Bunda', (Nathalie) 'Iya Putdel', peluk apa segala macem. Tapi kaget aja," tukas Nathalie sambil berderai air mata.
Video tangisan Nathalie di kanal YouTube Uya Kuya seketika viral di media sosial dan jadi sorotan.
Pro dan kontra kembali mencuat di antara netizen.
Tak sedikit netizen yang menghujat Putri Delina lantaran dinilai kurang bersyukur dengan keadaannya dan tak mau terbuka, sebagaimana tampak pada unggahan Instagram @nyinyir_update_official, pada Selasa (21/6/2022).
Innalillahi, Rombongan Bus SMP Kecelakaan Usai Dihantam Mundur Truk di Tol Pandaan-Malang, Begini Kronologinya