Di sisi lain, dalam unggahan potretnya bersama adik-adik dari Lina Jubaedah dan Jeffry Reksa, Putri Delina pun seakan membenarkan Nathalie kembali pergi dari rumah seperti yang pernah terjadi sebelumnya.
"Paling miris liat orang-orang dikit-dikit ada masalah langsung minggat," kata akun @kejora.kejora.988711.
Putri Delina memberikan komentar yang menyetujui tulisan sang netizen.
"@kejora.kejora.988711 gaboleh juga kan kaya gitu? Harusnya diselesaiin," tulis Putri lewat akun @putridelinaa.
Padahal sebenarnya dalam caption pun ia sama sekali tak terlihat menyinggung siapa pun.
"Love banyak-banyak," tulisnya dalam caption.
Namun, karena masalahnya dengan Nathalie Holscher sedang memanas, netizen justru meninggalkan komentar yang tak sesuai dengan isi konten.
Bahkan terpantau dari akun Instagram @putridelinaa pada Kamis (23/6/2022), unggahan tersebut sudah dibatasi komentarnya oleh Putri Delina.
Rupanya hanya unggahan tersebut yang dinonaktifkan komentarnya, karena pada unggahan lain, netizen masih bisa bebas berkomentar.
(*)
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |