Dalam program acara Cerita Hati KompasTV, ia bahkan pernah menceritakan perjuangannya melawan penyakit diabetes mellitus tipe dua yang dideritanya.
Penyakit ini membuatnya tak berdaya hingga nyaris tak mampu untuk melaksanakan salat 5 waktu.
Namun, ia terus berupaya untuk melawan penyakitnya.
Ia pun terus meyakinkan dirinya untuk tetap bisa melaksanakan salat.
"Sempat shock saat dikasih sakit. Saya kan hanya berbaring salat saja tak bisa, tangan tak bisa angkat hanya kedipkan mata," kata Rini S Bon Bon dalam program yang dipandu Desy Ratnasari tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga membeberkan satu doa yang selalu dipanjatkannya.
"Ya, Allah saya hanya punya 1 doa, jika kau kasih umur panjang tolong kasih mukjizat tapi jika sakit jangan siksa saya dalam kondisi ini karena saya masih punya orangtua," ungkap Rini.
Rupanya, meski dilanda penyakit parah ia tetap tak mau menyusahkan orangtuanya.
Baca Juga: Komedian Rini S Bon Bon Berharap Bantuan Dana Untuk Perawatan Cucunya
(*)
Source | : | Tribunnews.com,Kompas TV |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Mia Della Vita |