Bagi Nathalie, pernikahan yang baik adalah bagaimana suami istri mau saling mengalah dan meminta maaf meskipun bukan dirinya yang bersalah.
"Definisi bahagia pernikahan itu ya sebenarnya cekcok itu pasti ada, tapi gimana kita cari titik temunya, solusi."
"Mau istrinya yang salah atau suaminya yang salah, itu harus ada yang mengalah."
"Misalkan dari pihak akunya salah, terus dari pihak satunya lagi gak salah, yang gak salah pun harus tetap minta maaf, karena harus ketemu titik temunya, karena kalau sama-sama ego tinggi itu gak bisa," ujar Nathalie Holscher.
Di sisi lain, ia juga berbicara soal masa depannya dengan Adzam dan kedua adik perempuannya.
Ia ingin fokus membesarkan Adzam dan membiayai kedua adiknya yang masih aktif bersekolah.
"Masa lalu biarlah berlalu, biar aku menyongsong masa depan untuk aku dan Adzam, dan adik-adik aku," tuturnya.
Namun, Nathalie tak mau memutus komunikasi dengan Sule demi putra semata wayangnya Adzam yang tentunya masih membutuhkan kasih sayang serta perhatian Sule.
"Di saat nanti kita pisah aku mau yang Adzam itu tahu ini ayah kamu, ayah ya tetap ayah," ujarnya.
(*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |