"Vokalis (terberat) karena kalau band itu masanya cepat," jawab Andre yang dikutip Kompas.com, Selasa (10/3/2020), dari Rans Podcast.
Andre sempat merasakan popularitas bersama Stinky selama hampir lima tahun.
Empat album pertama mereka sukses di pasaran, tetapi tidak ketika mereka memasuki album kelima.
Menurut Andre, industri musik cepat berubah dan bisa menjadi penyebab popularitas sebuah band akhirnya tergerus.
Mulai dari kehadiran pendatang baru hingga musik yang semakin beragam.
Namun, Andre tak pernah bisa melupakan kesuksesan yang pernah ia rasakan bersama Stinky.
Andre kemudian mengungkap honor yang pernah diperoleh saat manggung bersama Stinky.
"Zaman dulu sekali manggung dibayar Rp 25 juta, dibagi lima, ya satu orang bersih Rp 4 jutaan," ujar Andre yang merasa jumlah itu cukup besar pada zamannya.
Dari hasil menyanyi itu, Andre bisa menyisihkan uang untuk membeli mobil pertamanya, yaitu Corolla Twincam warna hijau tua.
Setelah pernah menjajal banyak bidang, Andre berkata kalau penghasilan terbesar justru ia peroleh setelah terjun sebagai pelawak.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |