Selain itu, jika di kehidupan nyata orang yang bermimpi haji itu ada dalam kesulitan, ia akan segera mendapat kemudahan.
Jika sedang bepergian, ia akan selamat di perjalanan. Jika merupakan seorang pedagang, ia akan mendapat keuntungan.
Arti Mimpi Batal Berangkat Haji
Ia pun mengutip pendapat dari Syekh Ibnu Sirrin tentang mimpi batal haji. Menurutnya, ada beberapa makna jika seseorang mimpi batal berangkat haji.
Jika dia seorang pedagang, ia akan mendapat kerugian.
"Jika ia seorang musafir, ia akan ada musibah di perjalanannya, dan jika dia dalam keadaan sehat, ia akan mendapatkan penyakit atau sakit," tandasnya.
Mimpi Melaksanakan Bagian Ritual Haji
Syekh Ibnu Sirrin menjelaskan bahwa jika seseorang bermimpi melaksanakan haji atau umrah maka dia akan panjang umur dan istiqamah dalam urusan yang sedang digeluti.
Selain itu, jika seseorang bermimpi sedang melaksanakan tawaf mengelilingi Ka'bah artinya ia akan mendapatkan sebuah tugas mulia dari atasan atau tokoh masyarakat.
“Jika seseorang bermimpi tawaf mengelilingi Makkah, ia akan mendapatkan sebuah kehormatan. Jika bermimpi tawaf dengan menunggang kuda maka ia akan bertemu dengan mahramnya," tandasnya.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi