Seperti yang bisa sobat Grid lihat, kain batik dengan warna dasar putih tersebut Eva Celia kenakan bersama dengan baju atasan berwarna hitam.
Dipilih kemeja lengan panjang berwarna hitam yang terlihat digunakan sebagai outer.
Dengan hanya menggunakan satu kancing di bagian paling atas, bralette hitam sebagai dalaman ikut melengkapi penampilan.
Uniknya, Eva Celia menambahkan penggunaan dasi besar yang memiliki motif berbeda.
Selanjutnya, penampilan Eva Celia semakin terlihat unik dengan penggunaan sepatu boots.
Bukan high heels, penyanyi yang satu ini justru mengenakan sepatu boots tinggi sebagai alas kakinya.
Dipilih sepatu boots berwarna hitam dan putih yang memiliki bentuk lebar pada bagian depan.
Setelah itu, Eva Celia mengenakan tas mini berwarna hitam untuk melengkapi penampilannya.
Dan jika sobat Grid perhatikan, terdapat pula tambahan ikat pinggang metal emas yang mempermanis tampilan kain batik Eva Celia.
Denny Cagur Ungkap Kenangan Tak Terlupakan dengan Nurul Qomar: Dia Pelawaknya Para Pelawak
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |