Tak cukup sampai di situ, Jan Ethes juga membeberkan beberapa olahraga yang kerap dilakukannya bareng sang kakek.
Seperti berlari, bersepeda, hingga berenang.
Setelahnya, saat disinggung perihal cita-citanya, Jan Ethes yang tiba-tiba dihampiri Jokowi dengan polos mengaku ingin menjadi seorang Presiden seperti sang kakek.
"Cita-cita mau jadi Presiden kayak Mbah," jawab Jan Ethes polos.
Sontak saja, mendengar jawaban sang cucu, Jokowi terlihat kaget namun setelahnya tertawa.
Tak cuma Jokowi, netizen juga memberikan responnya di kolom komentar.
"Segera ditarik sama mbahnya, seakan body language: jangan jadi presiden, berat. Biar aku saja yg ngerasain..," komentar @aj***.
"Gantengnya jan ethes semoga cita2 nya tercapai kaya mbahh," tambah @ang***.
"Umur segitu udh bisa ngadepin wartawan buat wawancara, klo gua umur segitu udh nangis nyari emak," tulis @cah***.
"Kawal jan Ethes Sampai jadi PRESIDEN INDONESIA," tambah @try**.
(*)
Arti Mimpi Mandi Tengah Malam, Simbol Pembersihan atau Ada Tanda Tersembunyi Lain?