Meskipun harganya paling murah, Mini Cooper Countryman sudah dibekali teknologi Mini TwinPower Turbo terbaru dengan mesin 1.499 cc.
Dengan mesin itu, Mini Cooper Countryman dapat melakukan akselerasi 0-100 kilometer per jam dalam 9,7 detik dan kecepatan maksimal 203 kilometer per jam.
Mobil tersebut juga dikenal canggih lantaran dilengkapi digital cockpit, hingga mini navigation system yang memudahkan penggunanya.
Sebagai informasi, mobil yang dibelikan Harvey Moies untuk Sandra Dewi di ulang tahunnya yang ke-39 tahun yaitu Mini Countryman Cooper S SUV 2.0 2022.
Harga mobil Mini Cooper S Countryman 2022 kepunyaan Sandra Dewi ditaksir senilai Rp980 juta.
Begini penampakan mobil Sandra Dewi kado ulang tahun dari sang suami tercinta.
Awalnya, Sandra mengaku tak ingin pergi di hari ulang tahunnya yang jatuh pada 8 Agustus 2022 lalu.
Namun, atas permintaan anak-anaknya, ia akhirnya merias wajah untuk foto dan makan siang bersama keluarga.
"8-8-2022 pas birthday. Niatnya ga mau makeup, mau leyeh2 di rumah aja.
Eh dipaksa Rafa Mika siap2 buat foto & makan di luar, mereka juga udah niat bolos sekolah krn mau kasi surprise buat mamanya," tulis Sandra Dewi dikutip Grid.ID dari akun Instagram @lambee.pedes, pada Kamis (11/8/2022).
Anggunnya Aaliyah Massaid saat Maternity Shoot, Berbalut Gaun Panjang Tanpa Umbar Perut Seksi