Sedangkan, diketahui pria yang kerap dipanggil Om Kuat itu adalah warga Jawa Barat.
Dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com pada Rabu (24/8/2022), Kuat diketahui merupakan warga Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat.
Ia tinggal di sebuah gang yang cukup sempit.
Namun, tetangga sekitar rumahnya memilih untuk merahasiakan detail tempat tinggal KUat Maruf.
Ketua RT yang enggan disebut namanya pun blak-blakan mengaku tidak ingin membeberkan di mana letak rumah Kuat Maruf.
Bukan tanpa sebab, Ketua RT tersebut ingin melindungi anak KM.
Ia mengaku ingin melindungi psikologis anak Kuat yang masih kecil.
"Bukan apa-apa. Dia punya anak kecil dan satu sudah sekolah SMA. Kita jaga psikologisnya. Karena kejadian ini kan tiba-tiba," jelasnya.
"Bukan saya mau menghalangi," sambung dia.
Kendati warganya kini ditetapkan menjadi tersangka, ketua RT tersebut mengaku kerap mendatangi keluarga Kuat Maruf.
Dirinya berusaha menguatkan keluarga Kuat Maruf.
"Yang saya lakukan itu membesarkan hatinya," jelasnya.
"Karena bagaimana pun itu warga saya. Supaya segera pulih psikologisnya," sambug dia.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Tribun Medan,Tribunnnews.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Mia Della Vita |