Bahkan suami Annisa Pohan ini kerap membaca tulisan-tulisan Azyumardi.
Diakuinya, tulisan Azyumardi berkelas dunia, terlebih membahas demokrasi Islam dan dunia.
"Waktu saya kuliah, saya juga sering membaca tulisan beliau bagaimana demokrasi Islam dan Indonesia kini bisa menjadi role model bagi negara demokrasi lainnya di dunia."
"Tentunya, nilai-nilai keislaman sangat kompatibel dengan demokrasi yang baik dan bermartabat," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, Azyumardi Azra meninggal di Kuala Lumpur saat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia, Minggu (18/9/2022).
Dia meninggal akibat gangguan kesehatan pada jantung.
Azyumardi meninggalkan istri dan empat orang anak.
Azyumardi kemudian dimakamkan di TMP Kalibata, Jakarta Selatan.
Sejumlah tokoh terlihat hadir saat pemakaman, di antaranya Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, KH. Nasaruddin Umar, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Kemudian hadir juga Ketua Umum Partai Demokrat AHY, mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, hingga mantan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
(*)
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari K |