Sementara biaya sekolah Bilqis saat SD mencapai puluhan juta rupiah.
Melansir dari laman kinderfielddepok.sch.id, biaya masuk ke SD antara Rp 36 juta hingga 38 juta.
Sedangkan uang SPP per bulan yang harus dibayar yakni sebesar Rp 2,6 juta.
Selain itu, ada biaya buku ditambah aktivitas (ekstrakurikuler) dengan biaya senilai Rp 2,5 juta per semester.
Kesuksesan Ayu Ting Ting itu memang patut untuk diacungi jempol.
Bagaimana tidak, meski statusnya adalah orang tua tunggal, Ayu berhasil membiayai segala kebutuhan dengan kerja kerasnya.
Ia bahkan berhasil keluar dari masa-masa pahit dihempas Enji Baskoro saat hamil dulu.
Sontak cara Ayu untuk bangkit dari keterpurukan dan menggapai kesuksesan itu membuat publik penasaran.
Nathalie Holscher pun turut dibuat penasaran dengan cara Ayu Ting Ting bangkit dan tetap eksis di dunia entertain hingga sekarang.
Hal ini seperti yang terlihat dalam tayangan YouTube NATHALIE HOLSCHER, pada (1/9/2022) lalu.
"Kita kan sama-sama single mom sekarang ya. Gimana sih cara kamu tetap bertahan di dunia entertain sampai detik ini?" tanya Nathalie Holscher.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya