Menurut Habib Ahmad bin Hasan Alaydrus, sumpah mubahalah merupakan sumpah dengan tingkat lebih tinggi bisa saja berakibat meninggal dunia.
Habib Ahmad itu pun menerangkan apa itu makna dari sumpah mubahalah?
"Mubahalah itu dalam kondisi sudah begitu sulit untuk menjelaskan kebenaran, dan begitu yakin bahwa kita berada dalam kebenaran barulah mubahalah itu dilakukan," ungkap Habib Ahmad dikutip Grid.ID dari YouTube RCTI Infotainment, pada Selasa (27/9/2022).
"Intinya, bermubahalah adalah berkumpul di suatu tempat dari dua belah pihak dan menyatakan diri bahwa dia benar, dan dia siap diturunkan azab kalau dalam kondisi yang salah," imbuh Habib Ahmad.
Pemuka agama itu pun mewanti-wanti agar tidak mudah melakukan sumpah mubahalah.
Hal ini lantaran adanya risiko besar yang dapat ditanggung oleh salah satu pihak yang melaksanakannya.
"Jangan main-main dengan mubahalah, jangan karena sedikit emosi bermubahalah. Karena konsekuensinya sangat berat dan azab yang diturunkan oleh Allah bukan ringan, sangat berat, dan konsekuensinya sangat fatal," ujar Habib Ahmad.
Lebih lanjut, Habib Ahmad mengungkap apa itu konsekuensi yang dapat terjadi dari adanya sumpah mubahalah.
"Konsekuensi azab yang akan turun itu langsung dari Allah yang akan membuat orang tersebut dalam seketika menghembuskan napas terakhirnya," tutur Habib Ahmad.
Pendakwah yang cukup dikenal kaum milenial itu pun memberikan opsi lain dalam menyelesaikan masalah selain sumpah mubahalah.
Kekayaan Anaknya Tembus Rp 51,8 Miliar di Usia 28 Tahun, Ibu Verrell Bramasta Ungkap Sumber Harta sang Putra: Luar Biasa Rezekinya