Korban mengalami luka parah. Bagian leher dan bahunya patah, sedangkan kepala korban remuk setelah dihantam pohon kelapa.
Peristiwa ini terjadi saat korban yang baru pulang bekerja menggunakan sepeda motor pribadinya, Selasa sore.
Korban yang melalui jalan pintas tersebut tak menyangka pohon kelapa tua yang sudah berusia puluhan tahun itu tumbang dan menimpa dirinya hingga tewas.
Warga setempat, Busman, mengatakan, saat kejadian, angin tidak terlalu kencang, namun diduga pohon kelapa yang tumbang tersebut telah rapuh dimakan usia.
"Mungkin pohonnya sudah lapuk karena sebagian batangnya sudah keropos. Waktu kejadian angin tidak terlalu kencang," kata Busman.
Jalan yang dilalui korban merupakan jalan pintas dari lokasi perumahan menuju ke perkampungan warga sekitarnya.
Aparat kepolisian setempat menyelidiki penyebab tumbangnya pohon kelapa tua tersebut dan mengumpulkan keterangan saksi sejumlah warga di sekitar lokasi kejadian.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul: "Gadis Cantik Tewas Tertimpa Pohon, 2 Jam Hanya Jadi Tontonan Warga, Kronologi"
(*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | Tribun Timur |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |