Presiden Jokowi diketahui lulus dari Universitas Gadjah Mada (UGM) pada tahun 1985.
"Atas data dan informasi yang kami miliki dan terdokumentasi dengan baik, kami meyakini keaslian ijazah sarjana Ir. Joko Widodo dan yang bersangkutan benar-benar lulusan Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada," ujar Ova.
Bentuk klarifikasi ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab Universitas Gadjah Mada (UGM) sebagai institusi penyelenggara pendidikan tinggi kepada para alumninya.
"Bukan karena yang dipertanyakan ini orang nomor satu, tapi jika ada alumni yang ingin diverifikasi kami juga akan melakukan langkah-langkah verifikasi sesuai proporsinya," kata dia.
Usai dituding palsukan ijazah, baru-baru ini Jokowi malah pamer reunian bareng teman seangkatan jurusan kehutanan UGM
Tak hanya itu, ayah Gibran Rakabuming ini juga pamer foto wisuda kelulusannya dari UGM.
Penasaran dengan foto wisuda Presiden Jokowi?
Hal itu bisa dilihat melalui Instagram pribadinya @jokowi, Minggu (16/10/2022).
Dalam unggahannya, Presiden Jokowi pamerkan foto reunian bareng teman seangkatannya di UGM
Pada foto tersebut, orang nomor satu di Indonesia itu tengah berbincang dengan teman-teman lamanya.
Ayah Gibran Rakabuming itu tampak berbincang serius bersama teman seangkatannya saat masih berkuliah di UGM.
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |