"Pernikahan aku kan kurang lebih 10 tahun. Aku sudah berpisah itu sebenarnya dari 2018, yang mana itu sudah di tahun ke-7, udah pisah rumah tapi belum cerai."
"Karena saat itu tujuannya adalah memberikan kesempatan untuk membenahi diri. Tapi bukan semakin membaik tapi semakin parah," jelas Thalita Latief.
Banyak pertimbangan sebelum Thalita Latief memutuskan untuk bercerai dengan Dennis Rizky.
"Mulai dari anak 'aduh nanti kalau gue pisah bapaknya gimana'."
"Yang kedua karena malu, jadi aib nih. Selama ini gue tutupin terus tiba-tiba kebongkar. Terus pergulatan batin," ujar Thalita Latief.
Namun akhirnya Thalita Latief tetap memutuskan untuk bercerai atas dua hal ini.
"Ada dua poin. Dua poin yang terbesar adalah pertama ketika aku mengalami KDRT itu persis di depan anak aku, di pangkuan aku."
"Yang kedua adalah ketika aku sampai kena kanker," tutur Thalita.
Bagi Thalita Latief itu merupakan teguran dari Tuhan untuk melepaskan Dennis Rizky yang membuatkan hingga idap kanker.
"Aku pendem sendiri sakit, nah di situ titik balik aku untuk 'oke ini Toxic, ini relationship yang Toxic, yang enggak bagus'"
"Di mana Kalau aku pertahankan menghancurkan diri aku dan efeknya ke anak nantinya jadi nggak sehat kan," ucap Thalita.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Nesiana |