Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Seorang guru SMP di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) diringkus polisi karena mencabuli siswinya.
Oknum guru SMP yang tega mencabuli siswinya itu berinisial AS (37).
Mirisnya, pelaku tega mencabuli korban yang masih dibawah umur di gudang sekolah.
Saat diinterogasi pihak kepolisian, motif pelaku tega mencabuli korban yang tak lain adalah muridnya sendiri pun bikin geleng-geleng.
Mengutip dari Kompas.com, Kepala Seksi Humas Polres Banjarbaru, AKP Tajuddin Noor mengungkapkan, pelaku mengaku mencabuli korban karena terbawa nafsu.
"Saat ditanya pelaku mengakui perbuatannya lantaran muncul nafsu saat dirinya didatangi korban," kata Tajuddin yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Senin (24/10/2022).
Melansir dari TribunKalteng.com, peristiwa pencabulan itu bermula ketika korban meminta izin kepada pelaku untuk tidak mengikuti pelajaran olahraga.
Namun korban tiba-tiba langsung ditarik paksa oleh pelaku yang saat itu sedang berada di gudang sekolah.
Kepala Polsek Liang Anggang, AKP Yuda Kumoro Pardede mengatakan, pelaku mencoba memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan dengan menarik korban.
"Karena suasana yang memungkinkan, pelaku sedang berada di gudang, jadi pelaku memanfaatkan kesempatan itu dengan menarik korban," kata Yuda yang dikutip Grid.ID dari TribunKalteng.com, Senin (24/10/2022).
Yuda mengungkapkan, korban saat itu ditarik pelaku hingga terduduk di lantai.
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Source | : | Kompas.com,Tribun Kalteng |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana |