"Makkah, Jumat jam 5 subuh."
"Dear Arsya @arsya.hermansyah. Hari ini, 6 tahun yg lalu. Tepat 28 Oktober Hari Sumpah Pemuda kamu lahir," tulis Ashanty dikutip oleh Grid.ID pada Jumat (28/10/2022).
Dalam momen tersebut, Anang dan Ashanty sekeluarga tengah menjalankan ibadah umrah.
Tentu, kesempatan tersebut tidak disia-siakan oleh mereka untuk berdoa sekaligus merayakan pertambahan usia Arsya.
"Dan tepat di tanah suci, hari ini kita merayakan bersama dengan berdoa kepada Allah sang pencipta," tulis Ashanty lagi.
Anang berharap Arsya kelak menjadi anak yang berbakti, sukses, serta harapan baik lainnya.
"Kelak kau akan tumbuh menjadi anak yang soleh, anak yang sehat jasmani dan rohani, anak yang berbakti, anak yang berguna bagi nusa dan bangsa, anak yang beruntung, sukses, selamat dunia akhirat," imbuh Ashanty.
Selain itu, Ashanty berdoa agar cita-cita Arsya kelak tercapai.
Dituliskan bahwa Arsya memiliki cita-cita yang tidak pernah berubah, yakni ingin menjadi presiden.
"Semoga kelak cita-citamu akan tercapai dan akan membanggakan untuk dirimu."
"(Arsya sampai sekarang kalau ditanya tetep cita-citanya nggak berubah mau jadi presiden)."
"(Dan tadi doanya kalau adek jadi presiden, pas umrah bawa ayah bunda dan keluarga bisa masuk dalam Ka’bah, masyaallah doanya nak, semoga dikabulkan)," pungkasnya.
(*)
6 Arti Mimpi Pergi ke Kebun Teh Bukan Hal Buruk, Justru Pertanda Ketenangan sampai Ada Harapan dalam Hidup
Source | : | |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Nesiana |