Baca Juga: Dinda Kanyadewi Umumkan Positif Covid-19 Setelah Jalani 24 Hari Karantina
Rupanya alasan Dinda kembali hadir di sebuah sinetron menjadi tokoh antagonis karena tak ada yang mau memerankan tokoh tersebut.
Dinda menyebut banyak pesinetron dan artis peran yang tak mau jadi tokoh antagonis karena takut dibenci orang lain.
"Banyak yang ga mau ternyata untuk jadi antagonis karena takut dibenci," ucap Dinda.
Sementara dirinya mengaku sudah biasa dibenci lantaran melakoni peran antagonis.
Sudah terlanjur, Dinda pun merasa tak masalah jika kembali memerankan tokoh jahat.
"Aku kan udah pernah dibenci."
"Kayak nasi udah jadi bubur," katanya sembari tertawa.
Dinda menanggapi santai jika dirinya dikenal sebagai artis tokoh antagonis.
Ia merasa rejekinya di dunia akting adalah dengan memerankan tokoh antagonis.
"Kalau sekarang dibuat seru aja."
"Gimana caranya biar ga sama dengan antagonis lain."
Source | : | Tribunseleb,TribunJabar |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |