Suami Lesti Kejora itu segera tancap gas begitu masuk ke mobil.
Ia juga tampak mengabaikan pertanyaan awak media terkait dirinya pindah rumah.
Billar hanya menjawab kondisi Lesti saat ini.
"Sehat, semua sehat," ujarnya sambil berlalu.
Namun, keterangan ini berbeda dengan apa yang pernah diucapkan Ustaz Subki Al-Bughury yang merupakan guru spiritual keluarga Lesti Kejora.
Pasalnya, Ustaz Subki menyebut bahwa Rizky Billar beberapa kali menolak untuk berangkat umroh sebelum tersandung kasus KDRT.
Bukan cuma umroh, bahkan Rizky Billar menolak haji mujamalah, yaitu beribadah haji dengan visa khusus yang dikeluarkan pemerintah Kerajaan Saudi.
“Dede (Lesti) ngajak Billar dari awal, cuma Billar belum siap."
"Bahkan, hadiah haji dari kerajaan (visa) mujamalah gak diambil sama Billar."
"Padahal Dede mau," terang Ustaz Subki dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, Selasa (8/11/2022).
Tak hanya itu, di momen ulang tahun Lesti, Ustaz Subki sebenarnya juga memberi hadiah umroh untuk pasangan Leslar.
"Pas dede ulang tahun, saya kasih hadiah mereka berdua, gratis kalau mau ikut saya (umroh) tanggal 1 Oktober kemarin," ungkap sang ustadz.
Namun, lagi-lagi Rizky Billar menolak sehingga Lesti Kejora tentunya tak bisa berangkat sendirian.
"Tapi mereka mungkin Billar nya gak mau atau Billar gak siap sehingga Lesti gak bisa berangkat sendirian,” tukasnya.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Instagram,Tribunseleb,Grid.ID |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |