Budi Dalton sudah membuat permintaan maaf dan sudah memberikan klarifikasi mengenai statement tersebut.
Namun, Novel Bamukmin selaku anggota Persaudaraan Alumni 212, tetap melaporkan Budi dan rekan-rekannya itu.
"Budi Dalton patut diduga melakukan penghinaan terhadap Nabi Muhammad SAW.”
“Dengan menyatakan miras itu minuman Rasulullah dalam akun Youtube miliknya Budi Dalton Channel dalam acara “NGOBAT”,” kata Novel Bamukmin dikutip dari TribunLampung.co.id, Senin (21/11/2022).
Novel pun menyayangkan sikap Sule dan Mang Saswi yang justru tertawa mendengar celetukan Budi Dalton.
"Dalam acara “NGOBAT” di mana acara tersebut juga di hadiri oleh Komedian Sule dan Mang Saswi yang ikut tertawa dengan menimpali dugaan penghinaan kepada Nabi Muhammad tersebut.”
“Di mana rekaman tersebut telah tersebar di beberapa akun YouTube dan medsos lainnya yang menimbulkan kegaduhan di masyarakat,” lanjutnya.
“Komedian Sule dan Mang Saswi ikut tertawa menimpali dugaan penghinaan kepada Nabi Muhammad tersebut," kata Novel Bamukmin.
Novel Bamukmin tak mengira jika Budi Dalton melakukan penistaan agama dengan merendahkan Rasul.
Ia juga menjelaskan jika dalam ajaran Islam, miras atau minuman keras memang tidak diperbolehkan, terutama itu haram untuk diminum dan sudah tercantum dalam Alquran dan hadits Rasulullah SAW.
Novel pun meminta pihak kepolisian untuk menyelidiki kasus ini secara tuntas.
Viral, Warung Mie Ayam di Magelang Ini Banderol Harga Rp 2 Ribu per Mangkok, Penjual Akui Gak Rugi dan Malah Makin Laris, Ini Alasannya
Source | : | Tribunlampung.co.id,TribunStyle.com |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |