Lionel Messi lalu maju sebagai algojo. La Pulga berhasil menjalankan tugasnya dengan baik buat mengantarkan Argentina unggul 1-0 atas Kroasia.
Sumbangan satu gol itu membuat Messi sudah menorehkan 11 gol di Piala Dunia. Artinya, dia telah menjadi pencetak gol terbanyak Argentina di World Cup.
Messi Samai Rekor Legenda Jerman Kepastian itu didapat seusai Lionel Messi melewati pencapaian milik Gabriel Batistuta yang mengemas 10 gol di Piala Dunia.
Selang beberapa menit, Argentina kembali mencetak gol. Kali ini melalui aksi solo run Julian Alvarez.
Saat itu, Julian Alvarez menerobos masuk jantung pertahanan Kroasia buat menjebol gawang yang dijaga Dominik Livakovic pada menit ke-39.
Keberhasilan itu sekaligus membuat Argentina menutup pertandingan babak pertama dengan keunggulan 2-0 atas Kroasia.
Berlanjut ke babak kedua, Messi melakukan kerjasama apik di dalam kotak penalti Kroasia. Ia lalu melepaskan tendangan dengan kaki kiri.
Kiper Dominik Livakovic berada di posisi tepat, sehingga dapat menghalau hasil tendangan Lionel Messi pada menit ke-58. Memasuki menit ke-69, Lionel Messi melakukan penetrasi dari sisi kanan.
Ia lantas memberikan umpan pendek kepada Julian Alvarez.
Julian Alvarez tidak mau menyia-nyiakan peluang. Ia langsung merobek gawang Kroasia buat menambah keunggulan Argentina menjadi 3-0. Tidak ada gol lagi tercipta.
Situasi itu membuat Argentina dipastikan menang 3-0 atas Kroasia dan melaju ke babak final Piala Dunia 2022.
ARGENTINA vs KROASIA 3-0 (Lionel Messi 34’penalti, Julian Alvarez 39’ 69’)
Susunan pemain Argentina vs Kroasia
Argentina: 23-Emiliano Martinez; 3-Nicolas Tagliafico, 19-Nicolas Otamendi, 13-Cristian Romero, 26-Nahuel Molina (2-Juan Foyth 86'); 20-Mac Allister (15-Angel Correa 86'), 24-Enzo Fernandez, 5-Leandro Paredes (25-Lisandro Martinez 62’), 7-Rodrigo De Paul (14-Palacios 74’), 9-Julian Alvarez (21-Paulo Dybala 75’), 10-Lionel Messi. Pelatih: Lionel Scaloni.
Kroasia: 1-Dominik Livakovic, 19-Borna Sosa (18-Mislav Orsic 46’), 20-Josko Gvardiol, 6-Dejan Lovrem, 22-Josep Juranovic; 8-Mateo Kovacic, 11-Marcelo Brozovic (16-Bruno Petkovic 50’), 10-Luka Modric (7-Lovro Majer 81’); 4-Ivan Perisic, 9-Andrej Kramaric (14-Marko Livaja 72’), 15-Mario Pasalic (13-Nikola Vlasic 46’).
Baca Juga: Tuai Amukan Lionel Messi, Wasit Mateu Lahoz Didepak Keluar dari Piala Dunia 2022
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil Argentina Vs Kroasia: Rekor Messi, Brace Alvarez, Tango ke Final!",
Nana Mirdad Trauma Punya ART Super Jorok dan Malas, Buang Bekas Pembalut Sembarangan hingga Sampah Berserakan: Mentalnya Capek!
Penulis | : | None |
Editor | : | Nira Emily |