"Tabungan habis, aku masih SMP, mamah memutuskan untuk menjual perabotan-perabotan gitu," ungkap Tiko.
Saat mulai menjual perabotan rumah tangga tersebut, Bu Eny sudah memperlihatkan tanda-tanda depresi.
"Masih baik, paling gejala ringan, seperti suka halusinasi ngomong sendiri," ujar Tiko.
Setelah putus sekolah, Tiko lantas mendapat tawaran dari RT setempat untuk menjadi petugas keamanan komplek hingga kini berlangsung selama 5 tahun sebelum viral.
Namun setelah viral, pihak anak dan cucu Herman Moedji Susanto, ayah Tiko dari istri pertama justru membuat pengakuan mengejutkan.
Pasalnya, Tiko disebut bukanlah anak angkat dari Herman Moedji dan Bu Eny.
"Intinya si Tiko itu bukan anak kandung dari Pak Herman sama Ibu Eny."
"Dia ini hanya anak yang diasuh dari kecil akibat 'kecelakaan' dari keluarga temennya eyang."
"Dan sampai sekarang kita juga tidak tahu keluarganya ini di mana."
"Karna dari kecil sudah dipelihara, sudah jadi anak sendiri gitu mbak," ujar Ika, cucu Herman Moedji dikutip dari YouTube Pratiwi Noviyanthi seperti diwartakan Grid.ID sebelumnya.
Mengetahui hal tersebut, Hotman Paris lantas ikut memberikan tanggapan.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih