Padahal baru numpang hidup belum sampe 2 tahun,tahu gitu dari dulu gw numpang hidup ama Lesti..," demikian tulis Rizky Billar.
Sayangnya, unggahan ini masih saja mendapatkan banyak hujatan dari netizen.
Ada yang menyebut Rizky Billar suka pamer, sombong, hingga ingin mendapat pengakuan.
Namun, tak sedikit pula yang dibuat salah fokus dengan ekspresi Lesti Kejora.
Banyak yang berpendapat bahwa senyum Lesti Kejora tak lepas dan justru menunjukkan ekspresi tertekan.
"Pancaran wajah lesti di foto ini tak dapat di bohongi , dia lelah," kata @dianrahmania17.
"Caption mu bisa di baca tapi ngak bisa dipercaya karna raut wajah isterimu memberitahu semua nya wkwkwkw," ujar @m4i_____.
Ekspresi Lesti Kejora yang bikin salah fokus ini juga terlihat saat Rizky Billar diwawancarai perihal tanah yang dibelinya.
Baca Juga: NGAMUK Rizky Billar Tantang Duel Haters yang Hujat Dirinya
Terpantau dari akun Instagram @insta_julid pada Selasa (24/1/2023), Rizky Billar tampak sedang kebingungan menjawab pertanyaan wartawan soal tanah yang dibelinya.
Sementara Lesti memilih buang muka dan menyibukkan diri di dalam mobil.
Source | : | |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |