Namun setelah dewasa, ia hanya akan memiliki 206 tulang. Mengapa jumlahnya berkurang?
Baca Juga: Kunci Jawaban Materi Kelas 5 SD, Mengapa Kita Hanya Memiliki 2 Lubang Hidung?
Ketika kita semakin dewasa, beberapa tulang rawan akan mengeras dan melebur sampai usia kita 25 tahun.
Sehingga orang dewasa pada akhirnya akan memiliki 206 tulang , dan beberapa orang bisa memiliki 208 orang karena punya sepasang tulang rusuk tambahan.
Pada masa pertumbuhan, yaitu usia anak hingga remaja, tulang manusia tidak berhenti tumbuh tinggi.
Itulah mengapa kita mengalami perubahan bentuk dan tinggi tubuh, yang kemudian akan berhenti pada usia dewasa.
Meskipun tulang orang dewasa berhenti tumbuh, manusia tetap bisa mengalami perubahan tinggi.
Perubahan tinggi manusia salah satunya dipengaruhi oleh gaya gravitasi.
Alasan Tubuh Semakin Pendek Kala Tua
Menurut dosen senior fisiologi manusia dan kedirgantaraan di King's College London, Dr David Green, setiap hari sebenarnya manusia kehilangan tinggi badan.
Coba saja cek setiap bangun tidur dan sebelum tidur, Anda pasti kehilangan sekitar 1 cm sepanjang hari.
Itu karena gravitasi menarik kita ke permukaan bumi atau menekan tubuh kita.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Bobo.grid.id,guardian |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Silmi |