"Katanya dia begini begini, walaupun di rumah sama kakak beradik enggak ada berantem-berantem."
"Ya kalau bercanda-canda biasa tapi engga ada berantem-berantem engga ada ribut,” tambahnya.
Ia juga menampik tudingan bahwa Ferry adalah pria yang memiliki sifat temperamental.
Di mata Hariati, suami Venna Melinda itu justru sosok humoris.
"Ferry dari kecil anaknya baik humoris jadi sama keluarga tuh sayang banget, makanya dengan adanya ini kaget,” tutupnya.
Sebagai informasi, bukan hanya Venna Melinda yang menuding Ferry Irawan sebagai sosok temperamental yang tega melakukan KDRT.
Pada Agustus 2021 lalu, Anggia Novita yang merupakan mantan istri ketiga Ferry Irawan juga menyebutkan hal yang sama kala menjadi bintang tamu di kanal YouTube Maia Estianty.
Saat itu, Anggi yang sedang dalam proses bercerai dengan Ferry bersaksi bahwa pria yang kini sedang ditahan Polda Jatim itu adalah sosok yang kasar dan emosian.
"Dia kasar ya kalau marah itu."
"Dulu dia sering banting pintu, terus ditonjokin," ujar Anggi dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, Selasa (31/1/2023).
Ferry juga sosok yang cemburuan dan mudah marah karena hal-hal sepele.
Source | : | Tribunseleb,Grid.ID |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |