"Yakin?" tanya Eko Patrio sekali lagi.
Akhirnya, pelantun Sambalado itu memilih punya suami PNS.
"PNS aja," katanya mantap.
Disinggung soal alasan, rupanya Ayu Ting Ting tergiur dengan tunjangan yang diberikan negara kepada pensiunan PNS.
"Punya tunjangan," imbuhnya.
Sementara pengusaha memiliki masa depan yang tak pasti.
"Kalau pengusaha kan kita belum tahu nih, usahanya bakal laku terus apa enggak," katanya.
Keputusan Ayu Ting Ting itu sendiri tampaknya ada kaitan dengan latar belakang keluarganya.
Dimana Abdul Rozak sang ayah dulunya diketahui bekerja sebagai PNS.
Melansir dari Grid.ID, pria yang akrab disapa Ayah Rozak itu resmi pensiun pada 2020 saat usianya menginjak 58 tahun.
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras