Alhasil Dewi menangis histeris saat mendapati anaknya telah meninggal dunia.
Tangisan histeris Dewi lalu terdengar hingga ke telinga warga sekitar lokasi.
Kronologi tersebut diungkapkan oleh Kasi Humas Polsek Panakkukang, Aipda Ahmad Halim sebagaimana dilansir Grid.ID dari laman Kompas.com, pada Kamis (16/2/2023).
"Pengakuan sementara sang ibu, anaknya tertindis badannya saat menyusui dalam mobil. Sementara menyusui, ibunya tertidur," kata Aipda Ahmad.
Aipda Ahmad juga mengatakan ayah dari bayi tersebut mengaku sedang mengungsi di mobil lantaran menjadi korban banjir.
Rumahnya yang berada di perumahan Bumi Tamalanrea Permai (BTP) Makassar terendam banjir dan mengharuskan mereka untuk mengungsi sementara waktu.
"Kebetulan, ayah sang bayi bekerja sebagai driver ojek online (ojol). Selama rumahnya kebanjiran, istri dan bayinya tinggal di mobil," ungkapnya lagi.
Pihak kepolisian tetap akan mengusut kasus kematian bayi 2 bulan itu sampai tuntas.
"Kami akan periksa kedua orang tua bayi ini untuk ketahui penyebab pastinya meninggal. Jenazah bayi tersebut dibawa ke RS Bhayangkara Makassar guna pemeriksaan tim dokter," pungkasnya.
Kisah tragis itu pun viral di media sosial, seperti yang terlihat dalam unggahan Instagram @makassar_iinfo, pada Rabu (15/2/2023).
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |