"Namun tidak berhasil berkembang, karena adanya koordinasi yang baik antara MUI dan stakeholder terkait."
"Jadi adapun kemunculan-kemunculan kasus serupa akan cepat diketahui," bebernya.
Belakangan warga Kabupaten Tangerang dihebohkan dengan mencuatnya aliran sesat di kawasan Kecamatan Cisoka, tepatnya di Desa Cibugel, Kabupaten Tangerang.
Di sana, ada kegiatan yang menyimpang dari beberapa orang yang tergabung dalam sebuah sekte.
Dimana, terdapat warga melakukan kegiatan ritual memuja kuburan kosong yang di bangun di dalam rumahnya.
Aksi aliran sesat tersebut terekam dalam sebuah video yang menyebar di media sosial.
Dalam video berdurasi kurang dari 10 detik itu menunjukan ada beberapa orang duduk mengelilingi beberapa kuburan kosong yang disusun dari batu.
Mereka pun terdengar melantunkan kata-kata yang diduga sebagai kalimat pemujaan.
Camat Cisoka, Encep Sahayati pun tidak menampik kabar tersebut.
Pihaknya pun konon sudah membongkar makam palsu dan kosong itu.
"Kami ketahui dari video yang beredar, dimana yang melakukan itu atas nama Abah Ali. Kita langsung lakukan klarifikasi," kata Encep saat dikonfirmasi, Rabu (15/2/2023).
Source | : | Tribun Jakarta |
Penulis | : | None |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |