Tahun ini, Yoon Bak akan kembali menghiasi layar kaca lewat drama Doctor Slump.
Drama Doctor Slump merupakan komedi romantis yang menceritakan dua orang yakni Yeo Jung Woo dan Nam Ha Neul yang mencoba menghidupkan kembali hidup mereka setelah jatuh terpuruk.
Dua rival yang saling benci ini akan bertemu pada masa tergelap dalam hidup mereka dan menjadi cahaya satu sama lain.
Keduanya akan menghabiskan waktu bersama di saat-saat terang dan suram mereka.
Drama ini akan dibintangi sejumlah aktris dan aktor populer, di antaranya Park Hyung Sik, Park Shin Hye, Yoon Bak, dan Gong Sung Ha.
Dikutip dari Soompi, Yoon Bak akan memerankan dokter bedah plastik Bin Dae Young yang bersifat sombong dan menyedihkan.
Dia merasa bersaing dengan Yeo Jung Woo, teman kuliahnya.
Tetapi dia juga merupakan sosok yang paling memahami Yeo Jung Woo daripada orang lain.
Meskipun dia sombong dan memiliki rasa bangga yang kuat, kamu tidak bisa membencinya karena dia menunjukkan sifatnya yang tulus.
Drama ini direncanakan akan tayang sekitar Oktober 2023 di JTBC.
(*)
Source | : | Soompi,Grid.ID |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nesiana |