Rupanya Melati Sesilia berjualan nasi bakar setelah lulus dari JKT48.
Usaha nasi bakar Melati Sesilia pun kini mulai viral hingga omset nasi bakar Melati cukup fantastis.
Pada Rabu (18/5/2022) malam, gadis kelahiran 1 Januari 2000 ini membagikan live Tiktok saat sedang berjualan.
Dengan cekatan Melati Sesilia melayani sejumlah pelanggan nasi bakar di warung ibunya.
Sebelumnya Melati Sesilia memang kerap membagikan aktivitas berjualan nasi bakar di warung milik ibunya.
Wanita berambut pendek tersebut kerap meminta warga Tiktok mampir ke warung nasi bakar ibunya di Johar Baru, Jakarta Pusat.
"Yuk yang lagi di Johar Baru mampir ke nasi bakar enak cuman Rp15 ribu. Tutupnya sampai jam 12.00 WIB, alamat lengkap cek di @kualikuning," tulis Melati Sesilia.
Bahkan di unggahan lainnya Melati Sesilia menunjukan pernah diberikan bunga oleh seseorang saat berjualan nasi bakar.
Melati Sesilia biasa berjualan hanya menggunakan kaos, celana, dan riasan tipis.
Meski kini tampak luwes, ternyata Melati Sesilia awalnya merasa malu dan bingung.
Lantaran ia belum pernah menjajakan nasi bakar buatan ibundanya tersebut.
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras
Source | : | TribunJatim |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |