"Allahummaghfirlaha warhamha wa’afihi wa’fuanha," tutup Sandiaga Uno.
Isak tangis mengiringi pemakaman aktris Nani Wijaya
Nani Wijaya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pesantren Al Ihya, Bogor, Jawa Barat, Kamis (16/3/2023) siang.
Pemakaman dihadiri oleh keluarga dan kerabat Nani Wijaya yang sudah berkumpul di TPU Al Ihya sejak pukul 13:00 WIB.
Tangisan dari keluarga dan kerabat pun pecah saat almarhumah dimasukan ke liang lahat.
Bahkan sang pengumandang adzan yang berasal dari kerabat Nani Wijaya pun terbata-bata karena tak kuasa menahan tangis.
Anak asuh Nani Wijaya, Nazarudin Lubis mengatakan bahwa jenazah Nani Wijaya akan dimakamkan satu liang lahat dengan almarhum suaminya.
“Dimakamkan di daerah Bogor jadikan 1 dengan mendiang suaminya,” tulis Nazarudin, dikutip dari Kompas.com.
Sebagaimana diketahui bahwa sebelum tutup usia Nani Wijaya menderita penyakit stroke dan darah tinggi.
Nina Kartika, putri dari Nani Wijaya mengatakan bahwa sang mama sempat mengeluh sesak napas pada (1/3/2023).
3 Shio Ini Hobi Banget Belanja, Bisa Habiskan Waktu Seharian Buat Ngemall, Siapa Saja?
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |