Kala itu, ia menghadapi Yun Gyu Lee dari Korea Selatan.
Ia menjadi penyelamat di laga penentu dan mengantarkan tim Thomas Indonesia melaju ke babak delapan besar.
Turun di partai kelima di sektor ganda putra, Syabda Perkasa kala itu berhasil menang atas Yun Gyu Lee dengan skor 21-14, 11-21, dan 16-21.
Kemenangan Syabda cukup mengejutkan, karena Thomas 2022 merupakan debutnya.
Ia juga saat ini menempati ranking 90 untuk men's singles.
Syabda saat Kecil
Syabda merupakan anak kedua dari pasangan Muanis dan Anik.
Kedua orang tuanya berasal dari Sragen, Jawa Tengah.
Nenek Syabda, Mbah Salijo, mengatakan Syabda kerap pulang ke Sragen satu tahun sekali.
"Pulangnya ya kalau libur sekolah, pulang ke rumah neneknya, minimal setahun sekali, kalau ada waktu ya pulang dua pulang sekali," jelasnya.
"Apalagi pas di Djarum Kudus dulu, kalau libur bapaknya langsung meluncur dari Bekasi, terus pulang ke Sragen, kalau tidak ada libur, keluarga dari Sragen yang ke Kudus," tambah Dwi, bibi Syabda.
Profil Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Berprofesi Sebagai Dokter, Dikabarkan Alami Kecelakaan di AS
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari K |