Grid.ID - Anaknya dihujat mirip Mario Dandy jilid 2, inilah sosok AKBP Achiruddin Hasibuan.
Profil dan kehidupan pribadi AKBP Achiruddin Hasibuan langsung disorot usai kelakuan sang putra yang aniaya mahasiswa.
Konon AKBP Achiruddin Hasibuan mempunyai harta kekayaan yang tak sesuai dengan laporannya dalam LHKPN hingga gemar pamer Harley Davidson dan Rubicon.
Seperti apa kisah lengkapnya?
Nama mantan Kabag Bin Ops Ditnarkoba Polda Sumut AKBP Achiruddin Hasibuan jadi sorotan.
Lantaran anak AKBP Achiruddin Hasibuan, Aditya Hasibuan, ditetapkan sebagai tersangka kasus penganiayaan terhadap seorang mahasiswa bernama Ken Admiral, Selasa (25/4/2023).
Kasus ini pertama kali dilaporkan ke Polrestabes Medan, Sumatera Utara (Sumut), pada tahun lalu, tepatnya pada 22 Desember 2022 yang merupakan hari penganiayaan terjadi. Kasus itu kini ditangani oleh Polda Sumut.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumut Kombes Sumaryono mengatakan bahwa ada sejumlah kendala yang ditemui penyidik dalam proses pengusutan tersebut.
Salah satu kendalanya adalah korban atau pelapor masih berada di luar negeri karena menempuh pendidikan.
"Saudara pelapor itu melaksanakan tugas belajar di luar negeri sehingga baru beberapa hari yang lalu saudara pelapor datang ke Medan dan kita lakukan penyidikan," kata Sumaryono di Mapolda Sumut, Selasa.
Sumaryono menjelaskan bahwa kasus penganiayaan tersebut sebetulnya sudah naik ke proses sidik pada tanggal 27 Februari 2023 oleh Polrestabes Medan.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |