Ia memiliki gerai atau toko yang menjual peralatan bayi, yakni Azka Baby Shop.
Beragam kebutuhan dan peralatan bayi dijual di Azka Baby Shop.
Indah juga pernah bekerja di Kantor BKD Pemkot Palembang sebagai staff honor pada tahun 2006-2007, lalu dirinya pernah menjadi karyawan di Bank Sumsel Babel, selam 5 tahun, terhitung dari tahun 2007 sampai 2012.
Sejak tahun 2015 Indah yang juga merupakan istri dari seorang Camat Kemuning, M. Irman S.Stp M.Si aktif diberbagai macam kegiatan sosial, yang konsen memberikan bantuan pada masyarakat yang membutuhkan.
Salah satu kontribusi Indah Rizky Ariani SE MM sebagai Ibu PKK, yakni Sematang Borang Care dan Kemuning Care.
Sementara, beberapa waktu lalu Sripoku.com berkesempatan mewawancarai langsung Indah Mujyaer.
Ia menceritakan awal mula dirinya bisa disebut sebagai selebgram Pelambang.
Ia mengatakan semua berawal dari hobinya jalan-jalan ke luar negeri.
Indah Mujyaer yang sejak dulu memiliki cita-cita dapat berkeliling dunia sebanyak 50 negara sebelum umur 50 tahun ini tengah mewujudkan cita-citanya itu.
Bermula dari hobi itulah, Indah memiliki followers yang banyak dan menjadi salah satu selebgram yang cukup dikenal di Kota Palembang.
Indah yang hobi keliling dunia lalu berinisiatif untuk membuka Jasa titip (Jastip) belanjaan dari luar negeri dengan membuka akun instagram khusus belanja, yakni @keranjangindah.
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Irene Cynthia |