Adapun sebelumnya, Pandawara mengajak masyarakat di Kota Bandar Lampung untuk bersih-bersih pantai.
"Warga Lampung mohon maaf, tanpa mengurangi rasa hormat, pantai terkotor nomor dua ada di Kota Kalian. Dicari seribu orang warga Lampung untuk mengurangi sampah di daerah ini. Untuk warga Lampung Let's Join In The Party. Untuk kegiatan bersih-bersih akan dilakukan pada Senin (10/7/2023) dimulai pukul 07.00," tulisnya.
Sementara dilansir melalui lampung.tribunnews.com, Warga mengaku persoalan sampah di Pantai Sukaraja, Bumi Waras, Bandar Lampung sudah terjadi sejak puluhan tahun silam.
Bonge (48), warga Jalan Ikan Selar, Sukaraja, Bumi Waras, Bandar Lampung, mengungkapkan, sampah yang menumpuk di pantai sudah terjadi sejak 2004 lalu.
“Kalau sampah ini, sudah lama banget, dari tahun 2004," kata Bonge, Senin (10/7/2023).
Ia menjelaskan, tumpukan sampah ini berasal dari banyak sumber.
"Ada yang dari kali, ada sampah rumah tangga masyarakat. Paling banyak dari laut," ucapnya.
Bonge mengaku, sampah yang menumpuk puluhan tahun tersebut samgat mengganggu masyarakat sekitar.
Pasalnya, sampah-sampah tersebut menimbulkan bau yang tidak sedap.
Selain itu, lanjut Bonge, banyak juga sampah yang terjaring oleh nelayan.
"Berharapnya jaring dapet ikan malah ketariknya sampah," ucapnya.
5 Rekomendasi Drakor Ju Ji Hoon yang Wajib Ditonton, Terbaru Ada Love Your Enemy
Source | : | Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Siti M |