Dilansir dari laman DailyMail.co.uk, Jaswinder, seorang penduduk desa yang datang untuk melihat bocah enam tahun itu mengatakan, "Orang-orang datang untuk melihat Pranshu karena mereka percaya ia adalah reinkarnasi dari Ganesha,".
"Orang-orang bersujud meminta berkat padanya, dan aku juga melakukan hal yang sama," imbuhnya.
Ayah Pranshu, Kamlesh, juga berpendapat anaknya adalah dewa.
Dia mengatakan, "aku juga menyembah putraku seperti yang dilakukan penduduk desa lainnya. Itu karena seluruh tubuhnya seperti Tuhan Ganesha."
"Dia memberi berkah untuk semua orang. Penduduk desa yang menemuinya akan dipenuhi semua harapan dan keinginannya."
"Dia pergi ke sekolah setiap hari. Ketika orang melihat anakku, mereka akan menyambutnya dengan bunga."
Menurut Kamlesh, kemiripan wajah putranya dengan Ganesha sudah terlihat sejak anaknya lahir.
Dia mengatakan, "Matanya seperti Dewa Ganesha. Ia lahir dengan kepala besar, bahkan sekarang ukuran kepalanya terus bertambah."
Pransu selalu menjalankan perannya sebagai ikon keagamaan untuk disembah para umatnya.
Dia mengatakan, "Aku terlihat seperti Ganesha, bahkan orang-orang tidak tahu nama asliku."
"Guruku juga menyembahku di sekolah. Teman-temanku sama sekali tidak ada yang berani menggertakku, mereka percaya aku adalah Dewa Ganesha."
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | TribunJogja.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |