Pengakuan Ernie soal kandasnya rumah tangga itu diungkap dalam kanal YouTube Gofar Hilman.
"Perempuan yang ditransfer ini, pernah ada di pernikahan aku belasan tahun lalu," ungkap Tante Ernie.
Gofar pun dibuat penasaran bagaimana bisa perempuan seperti Tante Ernie diselingkuhi.
Pasalnya Tante Ernie kerap menuai pujian karena penampilannya yang dianggap cantik dan seksi.
"Spek Tante Ernie sudah begini masih bisa selingkuh orang, kenapa? bisa diselingkuhi," tanya Gofar.
Menjawab hal itu, Tante Ernie pun bingung mengapa sang suami sampai melakukan hal tersebut.
"Ya itu tadi, mungkin beda. Kalau ditanya nih, aku kan sudah lumayan berumur ya. Tapi dia lebih tua," kata Tante Ernie.
"Cuma aku nggak tau ya apa yang membuat akhirnya terus sekian lama," imbuhnya.
Menurutnya penampilan fisik bukanlah segalanya yang bisa membuat suaminya bertahan.
Diakuinya, ia dan keluarganya pernah bertemu dengan selingkuhan suaminya itu.
Source | : | tribuntrends |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |