"Sebelumnya Kopi Lain Hati ini kita udah ada setahun lebih, alhamdulillah saat ini kita punya store sampai 500. Setelah mengenal Ibnu dan ternyata Ibnu juga suka kopi," kata Ririn Ekawati saat ditemui di kawasan Bangka, Kemang Jakarta Selatan, Sabtu (21/11/2020).
"Akhirnya nggak ada salahnya ya menciptakan minuman yang bisa dibagi buat para pecinta kopi yang ada di Indonesia. Jadi kita buat varian baru," tambah Ririn.
Baca Juga: Ririn Ekawati Buktikan Cantik Gak Harus Tampil Buka-bukaan, Intip 4 OOTD Sang Aktris yang Selalu Santun!Deo Cardi selaku CEO dari PT Nikmat Group yang menaungi kopi Lain Hati membeberkan empat varian rasa baru itu.
"Jadi hadirnya menu baru ini kolaborasi dengan mas Ibnu memang kebetulan kita mau ciptakan menu baru, salah satunya yang diciptakan mas Ibnu yaitu Kopi Bahagia," ucap Deo Cardi.
"Taadinya itu kan kopi LDR tapi dia tambahin krim machiato. Terus akhirnya kita buat tiga varian lain yaitu Kopi Macho, Kopi Asmara, dan Kopi Rindu," jelasnya.
Ibnu Jamil sendiri mengatakan bahwa dirinya memang berniat memberikan support untuk wanitw yang ia cintai.
Ia ikut memberikan ide kepada Ririn saat ingin membuat varian rasa baru dalam bisnis kopi kekiniannya itu.
"Yaa itu dia selagi kita ada niat baik, awalnya emang urusan perasaan terus kita menemukan cara untuk membuka usaha bareng," ucap Ibnu Jamil.
"Kita saling support, dia kan punya kopi dan aku suka sama kopinya, akhirnya kita saling kolaborasi ‘eh coba ini deh, coba yang ini deh’ setelah itu diintrepretasikan oleh PT Nikmat Group jadilah menu-menu ini," terangnya.
Keempat varian rasa baru yang diluncurkan Ririn Ekawati di bisnis kopinya sudah bisa dibeli di seluruh outlet kopi "Lain Hati".
Sementara itu, hingga kini bisnis kedai kopi Lain Hati masih terus berjalan.
Dari pantauan Instagram @kopilainhati, per cup kopi itu dibanderol dengan harga yang terjangkau yakni belasan ribu.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |