"Kalau di sini pelaksanaan ngaben massal dilaksanakan lima tahun sekali. Kebetulan pelaksanaan (ngaben) terakhir baru dua bulan lalu," ucapnya.
Dek Ani merupakan karyawan tetap di Ayu Terra Resort Ubud.
Ia telah bekerja di tempat tersebut selama lima tahun sebagai butler (kepala pelayan).
Kadek Suarnaya yang merupakan ayah Dek Ani mengatakan, semasa hidup anak keduanya itu merupakan pribadi yang supel dan terkenal sangat baik dimanapun.
Maka tak heran banyak rekan-rekan Dek Ani menangis dan kehilangan ketika datang melayat ke rumah duka.
"Begitupun di tempat kerja, bosnya mengakui jika Kadek adalah salah satu kariawannya yang paling rajin. Bahkan saat mendengar Kadek akan menikah, dia mau ikut bantu biaya pernikahan," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul FIRASAT Dek Ani Tentang Tragedi Lift Maut di Ayu Terra Resort Ubud, Ini Curhatannya ke Sang Pacar
(*)
Agus Salim Ngaku Sudah Bisa Melihat Lagi, Mantan Pengacara Sebut Curiga Sejak Awal Bertemu: Uang Itu Cepat Menyembuhkan
Source | : | Tribunbali.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ayu Wulansari K |