Halaman luas dengan segala fasilitas kelas eksklusif.
Ada kolam renang, dan binatang peliharaan mahal lainnya.
Motor gede dan mobil mobil mewah kelas dunia dengan plat kendaraan khusus tersusun rapi di beberapa garasi.
Beberapa di antaranya Chevrolet Suburban, Ferrari, Harley Davidson dan banyak merk dunia lainnya.
Sawer Rhoma Irama Harley Davidson
Saat mengisi di pesta pernikahan anak Haji Ciut pada 2018 silam, pedangdut Rhoma Irama disawer Harley Davidson.
Pemberian motor Harley Davidson itu dibenarkan Sekjen Dewan Pimpinan Pusat Fans of Rhoma and Soneta, Wahed Unoe.
"Memang benar Pak Haji Rhoma Irama diberi Harley Davidson oleh H Muhammad Hatta di kediamannya Sabtu malam, setelah konser menghibur warga," jelas Wahed Unoe, Minggu (18/2/2018) sore.
Bahkan H Rhoma Irama, sempat dipersilakan H Muhammad Hatta untuk memilih Harley Davidson yang ada di rumah tersebut, jelas Wahed.
"Haji Rhoma sempat kaget dan keheranan dengan pemberian Harley Davidson tersebut dari H Muhammad Hatta," jelasnya lagi.
5 Tips Mudik Naik Bus Bareng Toddler Agar Tak Mudah Rewel, Pilih Kursi di Bagian Ini
Source | : | Tribun kaltim |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |