Terkait hal tersebut, Asri Welas akhirnya mau berbagi cerita.
Bahwa yang keturunan dekat adalah ibu kandungnya.
"Asri Welas keturunan Pangeran Diponegoro, ini beneran kah?" tanya Feni Rose dalam tayangan Rumpi Trans TV dilansir TribunnewsBogor.com, Jumat (8/9/2023).
"Ibuku (yang keturunan)," ujar Asri Welas.
"Kamu tahunya dari dulu atau baru tahu?" tanya Feni Rose.
"Iya (tahu dari dulu), tapi kan enggak pernah pengumuman," pungkas Asri Welas.
Terkait silsilah keluarganya yang merupakan keturunan pahlawan, Asri Welas enggan blak-blakan.
Rupanya ada alasan tersendiri kenapa Asri tak mau terbuka soal hal tersebut.
Yaitu karena Asri diberikan pesan oleh leluhurnya untuk tidak terlalu mengekspose soal keluarga.
"Cuma maksudnya pokoknya kalau zaman dulu, kalau pesannya orang zaman dulu malah kita enggak boleh ngomong. Karena dulu keturunannya itu dihabiskan sama Belanda," ujar Asri.
8 Inspirasi Tema Pesta Tahun Baru, Plus Bocoran Kegiatan sampai Menu Sajian, yuk Kepoin!
Source | : | tribunnewsbogor |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |