"Pegang kaki pegang kaki," teriak salah satu diantara mereka.
Di tengah kepanikan, beberapa teman lain berusaha menenangkan wanita tersebut dengan membacakan doa.
Sementara itu, dua teman dengan seragam serupa, meskipun dengan motif yang berbeda, juga mencoba membantu dengan memegang wanita tersebut sambil berdoa.
Hal yang menarik adalah bahwa keduanya berdoa sesuai dengan agama masing-masing, mencakup Islam, Kristen, dan Hindu.
Mereka semua bersama-sama mengucapkan doa-doa mereka dengan suara yang terdengar keras.
Ada juga seorang rekan yang terlihat membacakan ayat kursi di dekat telinga dan kepala wanita tersebut.
Setelah berbagai doa dibacakan, wanita tersebut akhirnya tampak merasa sedikit lebih tenang.
Video yang memperlihatkan wanita kesurupan didoakan oleh tida agama itupun viral di media sosial.
Sontak video itu menuai beragam komentar dari warganet.
“Orangnya kesurupan jin, stlh dibacain 3 agama jinnya yg kesurupan krn bingung,” tulis @rone_wire.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Tribun-Medan.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ayu Wulansari K |