Grid.ID - Muzdalifah kini gigit jari usai TikTok Shop tutup.
Diketahui, sumber uang Muzdalifah hilang imbas TikTop shop tutup.
Padahal dulu Muzdalifah pernah raup Rp 1 miliar dengan jualan tisu dan bawang goreng.
Mantan istri pedangdut Nassar itu memang diketahui aktif berdagang via media sosial Tiktok.
Ia menjajakan produk sederhana termasuk tiso hingga bawang goreng.
Muzdalifah menilai, keputusan pemerintah mencabut izin jualan di TikTok itu tidak masuk akal.
"Ya pasti sedih lah, nggak masuk di akal. Sedih aja," ujar Muzdalifah saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (7/10/2023).
Muzdalifah berharap pemerintah bisa mengembalikan fitur yang jadi ladang usahanya itu secepatnya.
Pasalnya saat masih aktif berjualan di TikTok Shop, Muzdalifah pernah meraup omzet hingga Rp 1 miliar dengan keuntungan puluhan juta rupiah.
"Mudah-mudahan saja ini yang terbaik. Mudah-mudahan TikTok Shop kebuka lagi, pemerintah bisa mengatur cara baiknya TikTok," kata Muzdalifah.
Source | : | Suryamalang.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |