Diberitakan Kompas.com (6/10/2013), nama Prananda digadang-gadang akan dipasangkan dengan Jokowi pada Pilpres 2014.
Selain Nanan, tampil pula nama lain seperti Pramono Anung, Puan Maharani, Mahfud MD, Prabowo Subianto, dan Pramono Edhie Wibowo.
Waktu itu secara mengejutkan, Prananda tampil di depan publik bersama Jokowi dan Megawati.
Ketiganya santap siang bersama di Warteg Ma'Djen di Pulomas, Jakarta Timur.
Pengusungan keduanya pun semakin santer setelah muncul sebuah situs web yang beralamat www.jokowiprananda.com di dunia maya.
Hal itu seperti diberitakan Kompas.com (18/10/2013).
Dalam situs tersebut ditampilkan foto Jokowi dan putra Megawati Soekarnoputri, Prananda Prabowo, yang mengenakan kemeja putih dan berdiri berdampingan sambil tersenyum.
Selain foto mereka, terdapat tulisan "Jalan Perubahan" plus logo inisial keduanya.
Kini foto itu telah dihilangkan dan situs web tersebut hanya menampilkan halaman kosong.
Berdasarkan data dari www.whois.com, domain situs tersebut mulai digunakan pada 6 Agustus 2013 dan dipesan selama satu tahun.
Tidak jelas siapa pemesan domain tersebut, yang juga telah memesan domain www.jokowiprananda.net.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |