Di situ posisi hujan juga. Saya parkir, motor saya kunci ke kanan.
Setelah magrib biasanya saya pulang.
Tapi, berhubung hujan saya nunggu sambil solat isya di situ sekalian," ungkap Soleh Darmawan Kamis (23/11/2023) dikutip dari TribunnewsBogor.com.
Belakangan diketahui sosok driver ojol tersebut bernama Soleh Darmawan.
Adapun motor Soleh darmawan yang dicuri adalah motor Honda Vario merah bernomor polisi F 5604 AAC.
Ia pun lantas menceritakan detik-detik dirinya kehilangan motor yang dipakainya sehari-hari untuk mencari nafkah.
Ketika sedang melaksanakan salat Isya, pada rakaat kedua, terlihat lampu motor yang sengaja dinyalakan memasuki area parkir masjid.
Awalnya, dia merasa bahwa pengendara motor itu ingin ikut salat di masjid.
Namun, dalam waktu 30 detik, pengendara motor tersebut keluar dari masjid.
"Saya dengar suara gas motornya kan. Itu selang 30 detik lah.
Saya pikir kan dia (pemotor) ini mau salat berjamaah juga," imbuh Soleh.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Instagram,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Siti M |
Editor | : | Siti M |