Oleh sebab itu, melalui program sanitasi aman, ujar Anung, warga mulai diedukasi untuk menerapkan cara hidup sehat.
Ia menjelaskan, fasilitas sanitasi aman yang akan dibuat ini menggunakan konsep septic tank kedap air sehingga limbah (kotoran) yang dihasilkan di setiap rumah tangga tidak terbuang.
Karena itu, bantuan dari sejumlah pihak, baik swasta maupun komunitas, sangat diharapkan. Pemerintah pun berkomitmen untuk mengedukasi warga agar mulai menerapkan kebiasaan hidup sehat, termasuk tidak membuang kotoran sembarangan. (*)
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Okki Margaretha |