"Dari menikah sudah dikurangin-kurangin job, tapi saat hamil ini kayak event kemarin Pamela boleh datang gitu. Kalau untuk sinetron, series ya nggak ambil dulu," ucap Salvy.
Rencananya, Pamela akan menggelar gender reveal untuk mengetahui jenis kelamin dari buah hati pertamanya.
"Dan hari Minggu ini mau gender reveal, jadi belum ketahuan nih cowok atau cewek, tapi kalau menurut saya sih cowok," pungkas Salvy.
Diketahui Pamela Bowie resmi dipinang kekasihnya, Armand Gunawan pada 8 September 2023.
(*)
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |