Korban Dwi mengatakan bahwa saat itu petugas terlihat cuek.
Dilansir dari Tribunnewsmaker.com, korban kemudian mengirim surat untuk Kapolri.
Ia meminta jajaran polisi agar melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut.
Lebih lanjut, dirinya juga meminta pihak-pihak terkait untuk bertanggung jawab terhadap peristiwa yang membahayakan dirinya itu.
"Dari polisi sudah ada yang ke rumah waktu 27 Desember 2023 buat cross check. Mereka dapat perintah dari komandannya buat cek langsung apa benar kejadiannya," paparnya.
Dwi juga mengatakan bahwa pihak polisi akan mengusut peristiwa tersebut agar nantinya tidak ada korban lagi.
"Mereka bilang bakal diusut, soalnya jangan sampai ada kejadian lagi. Kasus begini kan ada yang meninggal, tetap (kabel) nggak beres. Kalau bisa, Pemprov DKI membereskan secepat mungkin, jangan sampai ada korban lain," ujar Dwi.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |